Belajar

BELAJAR MINTA MAAF PADA DIRI SENDIRI UNTUK MENJADI PRIBADI YANG LEBIH BAIK

belajar meminta maaf pd diri sendiri

Rahayu 4 years ago · 2 min. read
Share this

BELAJAR MINTA MAAF PADA DIRI SENDIRI UNTUK MENJADI PRIBADI YANG LEBIH BAIK

Dalam kehidupan modern ini kita selalu di tuntut untuk mengikuti tren yang sedang di gandrungi, sehingga timbul anggapan bahwa tren adalah sebuah keharusan. Tetapi kita lupa bahwa apakah tren tersebut sesuai dengan diri kita????

kita cenderung memaksakan diri kita sendiri agar terlihat mengikuti perkembangan dan menjadi seperti yang orang lain harapkan tanpa melihat apakah hal tersebut sesuai dengan diri kita atau tidak dan mengesampingkan keinginan sendiri. Hal tersebutlah yang kadang membuat diri kita sendiri terluka tanpa kita sadari.

Untuk itu dalam pembahasan ini marilah kita belajar untuk meminta maaf kepada diri sendiri supaya tubuh, jiwa dan pikiran kita mau diajak berjuang lagi. Marilah kita pejamkan mata dan belajar berdialog dengan diri sendiri.


“dear diriku, maafkan aku terlalu mementingkan omongan dan pandangan orang lain yang meragukan diriku, sampai akhirnya aku lupa apa yang benar-benar kita inginkan”

Dear tubuhku, maafkan setiap malam harus aku ajak lembur sampai kurang tidur. Semoga kamu baik-baik saja. Ya. Maafkan aku, kadang aku memang terlalu ambisius.

Dear diriku, maafkan aku karena selalu memperioritaskan kebahagian orang lain, sampai aku lupa kapan kita terakhir benar-benar Bahagia.

Dear diriku, maaf aku kadang terlalu lemah untuk membela diriku sendiri, saat mereka merendahkanku. Seharusnya aku mampu berdiri tegak dan dan bersikap lantang, apalagi aku tak salah apa-apa. Aku janji, lain kali aku akan lebih tegas lagi. Mereka tidak boleh menganggap remeh kita lagi. (Sugiarto,Indra.2019.Tumbuh dari Luka. Jakarta: Loveable x Bhumi Anoma)


Dengan belajar meminta maaf dengan diri sendiri harapannya kedepannya kita bisa lebih memahami diri kita sendiri serta apa yang kita inginkan tanpa melihat bagaimana pandangan orang lain, namun tetap memperhatikan norma-norma yang berlaku dimasyarakat. #sayangidirisendirisebelummenyayangioranglain :)

Jangan pernah ketinggalan belajar
Berlangganan gratis, dan kamu selalu akan dapat update belajar yang sesuai untukmu
Belajar terkait

BELAJAR MINTA MAAF PADA DIRI SENDIRI UNTUK MENJADI PRIBADI YANG LEBIH BAIK

belajar meminta maaf pd diri sendiri

Rahayu Dec 12 · 5 min read